Kapan jadi Business Owner

Ada yang masih bingung mau bisnis apa?

Kalau ada, izinkan Saya ngasih tips sederhana pada Anda...

Jadi, jadi pengusaha itu gak harus tiba-tiba jadi Business Owner. Berproses aja, gak ujug-ujug.

Memang benar, setiap orang yang pengen jadi pengusaha mengidamkan dirinya menjadi Business Owner, dimana bisnisnya bisa jalan dan terus menghasilkan, sementara dirinya bisa fokus ke lain, entah keluarga, da'wah, ekspansi bisnis, atau pemberdayaan.

Tapi, untuk mendapatkan kondisi seperti itu, tidaklah mudah dan cepat. Anda mesti berjuang mati-matian agar bisnis Anda benar-benar stabil bahkan terus mengalami pertumbuhan. 


Sistemnya harus kuat. Manajemennya harus hebat. Timnya harus dahsyat. Pokoknya benar-benar bermindset korporasi.

Lantas, apa solusi buat kawan-kawan pemula yang ingin jadi pengusaha?

Anda bisa mulai dari dropshipper (tanpa nyetok).
Lalu naik tingkat jadi reseller (mulai nyetok).

Setelah skill jualannya terasah, baru mulai pertimbangankan bangun bisnis sendiri dengan merk sendiri.

Jadilah Anda sebagai Business Operator (segalanya dikerjakan sendiri). Lalu naik tingkat jadi Business Manager (mulai rekrut tim dan staff). Baru kemudian jadi Business Owner (mulai punya direktur dan manajer).

Jadi, ikuti aja prosesnya. Jangan mau instan. Okey?

Semoga bermanfaat 🙏

Comments

Most Visited This Month

Bandung Bersinergi Big Seminar - Free

PEMUDA YANG MEMANCING

*Konsep Dasar Magnet Rezeki*

*Law of Projection*

Pengusaha Muda Asal Bandung Ini Pernah Hampir Bangkrut, Mungkin Produknya Kini Sudah di Tangan Anda